Personil Kodim 1410 Bantaeng Hadiri Penamatan Peserta Didik SMPN 1 Bantaeng

    Personil Kodim 1410 Bantaeng Hadiri Penamatan Peserta Didik SMPN 1 Bantaeng

    BANTAENG - Lettu Inf Syamsuddin ( Pasandi Kodim 1410 Bantaeng ) mewakili Bapak Dandim 1410 Bantaeng menghadiri acara penamatan dan pengukuhan peserta anak didik SMPN 1 Bantaeng kelas IX tahun pelajaran 2022/2023, dengan tema" mengayuh bahtera mengarungi lautan ilmu menuju samudra ilahi." Bertempat di Gedung Balai Kartini Jln Kartini  Kelurahan Pallantikang Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng, Senin (12/06/2023).

    Kegiatan dihadiri juga Drs. Muslimin.M.m.si (Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bantaeng), Lettu Inf Syamsuddin (Pasandi Kodim 1410/Btg), DR.Muh.Rivai Nur.SH.ccgr.MH.( ka inspektorat pemkab bantaeng), Dra Rosmiati.M, M.M (Kepala sekolah SMPN 1 Bantaeng), Syafruddin S.Pd , MM ( Kepala PGRI Kab Bantaeng), Baharuddin .s.pd m.si( ketua Yayasan), Para guru/Staf (SMPN 1 Bantaeng), Para orang tua siswa dan tamu undangan - + 200 orang 
    beserta Para siswa/siswi 186 orang.

    Dalam kesempatan ini Lettu Inf Syamsuddin ( Pasandi Kodim 1410 Bantaeng ) menyampaikan kepada siswa-siswi agar kedepannya lebih giat lagi belajar dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Disamping itu juga menyampaikan kepada orang tua wali murid agar memberikan motivasi dan dorongan kepada siswa-siswi ke jenjang yang selanjutnya bisa ke SMA ataupun SMK.

    Tidak lupa juga ia memberikan semangat kepada 186 siswa-siswi yang telah lulus, agar pendidikan jangan sampai disini saja karena pendidikan sangatlah penting bagi generasi sekarang dan generasi yang akan datang.

    "Saya mengucapkan selamat kepada siswa siswi yang telah lulus dan sekaligus dapat melanjutkan kekenjang selanjutnya. Selain itu kita berharap kepada yang telah lulus ini dapat menjadi pelajar yang berprestasi sehingga dapat membanggakan orang tua, " Ujarnya.

    Kepala Sekolah SMPN 1 Bantaeng Dra Rosmiati.M, M.M. juga menyampaikan terima kasih kepada bapak ibu yang telah menpercayakan kepada kami untuk mendidik anak anak selama 3 tahun lamanya. "Saya ingat kan kepada anak anakku yang Sudah menyelesaikan pendidikan di SMPN 1 Bantaeng ini bukan akhir perjuangan kalian tapi saya yakin bahwa kalian mampu untuk melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi." Tuturnya

    Lanjutnya, Keberhasilan seorang guru apabila anak didiknya Sudah berhasil, sudah menggapai cita-citanya dan Perlu saya sampaikan kepada pemerintah kabupaten Bantaeng yang telah menbantu kami Tanpa bantuannya  kami tidak bisa berbuat seperti begini", tambahnya.(***)

    bantaeng sulsel
    Jurnalis Indonesia Satu

    Jurnalis Indonesia Satu

    Artikel Sebelumnya

    Penamatan Peserta Didik SMP Negeri 1 Bissappu,...

    Artikel Berikutnya

    Fajar: Sampai dengan Akhir Mei 2023, Realisasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hasbi Syamsu Ali Apresiasi Musda KKLR Kota Palopo, Beri Selamat untuk Jamaluddin Nawir yang Terpilih Ketua
    Ikuti Lomba Cipta Puisi Wija To Luwu 2025 dalam Rangka HPRL ke-79 dan HUT KKLR ke-69
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

    Ikuti Kami